Semua Keraguan Akan Terjawab Setelah Melakukannya
Sudah menjadi adat manusia yang terlalu banyak pertimbangan ketika akan melakukan suatu hal. Tanpa disadari bahwa hal inilah yang menjadi sumber utama kegagalan. Parahnya kebanyakan orang malah asyik dengan kondisi ini, dengan berbagai alasan seperti merasa tidak terbebani oleh hal yang sudah dilakukan, misal kesalahan, kekurangan yang memunculkan rasa malu pada dirinya. Perlu diketahui sebenarnya hal inilah yang membuat kita menumpuk kegagalan baru, sehingga lebih banyak kegagalan dalam kehidupan kita.
Sebut saja seorang guru dengan tugasnya sebagai pendidik. Selalu saja menikmati situasi yang ada. Tanpa ada upaya untuk berinovasi dan menambah kompetensi profesinya, seperti membuat media baru, menggunakan dan menemukan model dan metode baru atau ikut beberapa pelatihan untuk menambah wawasannya. Tapi kebanyakan mereka enggan melakukannya. Nah, hal inilah menjadi alasan utama mengapa output pembelajaran masih jalan ditempat atau stagnan, tidak sesuai dengan tujuan. Sehingga lagi-lagi anak didik kita menjadi korbannya.
Untuk mengatasi masalah tersebut. Saya ingin berbagai salah satu pengalaman yang mungkin bisa dijadikan rujukan. Pertama, selalu memiliki sikap terbuka kepada apapun dan siapapun, karena dengan hal ini bisa membuat kita bisa memperoleh ilmu dan pengalaman dari banyak sumber dan semakin membuat kita percaya diri. Kedua, buang jauh sikap takut salah, takut malu, dan minder Seperti yang teman saya katakan. Widdatus Zuhriyah (Koordinator MGMP BIN Lumajang). Ketiga, membangun semangat pada diri sendiri. Tanamkan bahwa apapun dan dimanapun itu pasti memiliki nilai manfaat. (Fans)